Penyusunan Skema Sertifikasi Kompetensi Prodi Agribisnis

Program Studi Agribisnis melakukan kegiatan Penyusunan Skema Sertifikasi Kompetensi sebagai bagian dari kegiatan penguatan program studi Agribisnis. Kegiatan penyusunan skema ini dimulai dengan melakukan Workshop Penyusunan Skema Sertifikasi Kompetensi pada tanggal 15 Juni 2021 dan akan diikuti dengan kegiatan Penyusunan Skema Sertifikasi Kompetensi secara marathon selama 2 bulan ke depan. Kegiatan ini merupakan program lanjutan dari Hibah P3TV (Program Penguatan Penguatan Perguruan Tinggi) yang diperoleh Program Studi Agribisnis pada tahun 2020.

Kegiatan workshop ini diikuti oleh semua dosen Program Studi Agribisnis secara blended dengan menghadirkan narasumber Ir. Sunarbowo, Manajer dari LSP Agribisnis Ambissi, Bogor. Pengembangan skema kompetensi merupakan salah satu cara untuk memberikan skill yang lebih spesifik bagi lulusan Program Studi Agribisnis. Hal ini sejalan untuk memenuhi tuntutan dunia usaha dunia industri (DUDI) terhadap lulusan program studi itu sendiri.

       

Hadirnya Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) P1 Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh memacu Program Studi Agribisnis untuk menyusun skema kompetensi yang tepat bagi mahasiswa Agribisnis sebagai bekal menghadapi dunia kerja dan mampu memecahkan berbagai persoalan saat di lapangan. Penyusunan skema kompetensi ini diharapkan dapat memberikan ruang lingkup untuk uji kompetensi bagi mahasiswa Program Studi Agribisnis. Selain itu, adanya program sertifikasi profesi ini diharapkan dapat mempercepat masa tunggu lulusan Program Studi Agribisnis saat memperoleh pekerjaan.

 

 

-LH-

Updated: June 23, 2024 — 2:34 am